DIY : Pasang Ferrite di kabel koil dan injector Wagon R {hatipelita}

 gambar 1 - Ferrite terpasang di kabel koil dan kabel injector
http://otodiy.blogspot.com
Lama ga nongol, kali ini saya akan posting tentang ferrite. Apa itu ferrite dan kegunaanya? Daripada nulis panjang lebar, agan bisa buka di sini, atau bisa search di gugel, muncul semua artikelnya. Saya beli ferrite di tokopedia ukuran 9 mm, 6 biji @ 6rb rp. Dipasang di 3 kabel busi dan 3 kabel injektor. Seorang master menyarnkan pasang juga di kabel ECU ukuran 13mm, 2 biji @ 24rb rp. Tapi karena supliernya beda di tokopedia, ongkirnya kena dobel, jadi tunda dulu pasang yang ECU, ngirit mode ON. Maklum gaji 15 koma. Tanggal 15 sudah koma.. 

Pertama : buka box tutup mesin yg warna item, yang ada tulisan suzuki. tinggal buka 2 pengait silver diatasnya, tarik (lepas) kabel gas yang terkait (untuk gogon yang masih menganut kabel gas, untuk tipe GS ga ada kabelnya), tarik kuncian box di kiri/kanan belakang dan kiri depan. Lepas juga selang yang besar untuk saluran udara, apa ya namanya.. ga tau.. oya lebih baik dikerjakan saat mesin dingin, biar ga keslomot..hehe.. 
 gambar 2 - buka tutup mesin
Kedua : lepas kabel busi dengan tekan klipnya lalu tarik pelan2. cukup menyakitkan di jempol karena klipnya keras . seset pembungkus kabel busi dan kabel injektornya dengan panjang sesuai panjang ferritenya.
 gambar 3 - seset pembungkus kabel
Ketiga : pasang ferrite di semua kabel yang sudah terkelupas pelindungnya. ikat pake kabel ties supaya ga terbuka ferritnya. Sebenernya ferritnya sudah tertutup baik sih, tapi biar pede aja, ga deg2an..hehe.. 
gambar 4 - ferrite terpasang
Seperti yang agan liat gambar 4 di atas, ferrite di busi paling kanan belum terpasang, karena space nya pendek, jadi susah pasangnya, sampai saya harus lepas tutup busi (red: koil) pake kunci 10 untuk pasang ferritnya . 
 gambar 4 - lepas tutup busi (koil)
Dan setelah keringat mengucur deras, terpasang juga semua ferrite. Tapi kalo diliat2 ferrite yang busi kanan terlalu mepet, kasihan kabel businya kegencet, setelah nanya seorang master, beliau bilang potong aja kabel ties ori yg ujung kanan yang mengikat ketiga kabel busi. Supaya ferritenya bisa ngegeser dan tidak ngegencet kabel busi 
gambar 5 - kabel ties ori
Dan benar juga setelah kabel ties ori dipotong, longgar deh ferritenya. Sebagai gantinya pake kabel ties biasa untuk mempersatukan semua kabel busi tersebut biar makin cinta.. 
gambar 6 - hasil akhir
Demikian postingan sy.. semoga berguna,  mohon maaf klo nyusunnya msh amburadul..
review : kabel ground+ferrite+pertamax/pertalite = getaran berkurang, tarikan oke, pokoknya nyetirnya enak deh..klo soal irit bbm? kembali lagi ke kaki kanan deh klo itu..
by hatipelita
sumber : kaskus

Comments

most read in a week

Socket Connector / Wiring Diagram Head Unit Fujitsu Ten

Mencari tau fungsi Relay di fusebox Aerio

DIY : mendongkrak Grand New Kijang Innova

cara parkir dengan transmisi netral di Honda HRV matic {gun2016}