Ganti back light panel AC Aerio dengan LED dan lampu alternatif {Adie Wiebowo}
gambar 1 - usaha membuka panel AC
otodiy.blogspot.com
Hari ini mau bongkar knob AC. Tahap terakhir tinggal buka cover knob tapi susah. Terutama yang bagian bawah, sisi atas asbak. Apakah ada baut yang harus dilepas? Atau juga harus lepas cover asbak yang bagian bawah?
Sudah coba cara bongkar di link ini : https://otodiy.blogspot.com/2012/06/diy-kijangtua-copot-panel-knop-ac-aerio.html
Tapi mentok di cover knob yang tadi, coz di otodiy ga dijelasin cara lepas covernya secara detil. Mentok di langkah ke 5. Cover susah dilepas. Apa ada pengait yang lain atau musti lepas cover sampai bagian bawah juga?
Akhirnya tadi karna ga bisa juga buka cover knob AC (susahnya hampun dah...), akhirnya tetap dengan metode rogoh-merogoh dari bawah stir sama laci kiri (cara seperti di link ini).
Kalo mau pake LED ya ga bisa dengan metode rogoh karena pemasangan kembali lampunya susah. Sebab kaki LED terlalu besar dan mengganjal fiting lampu sehingga susah untuk diputar saat dipasang kembali. (contoh pakai LED baca di sini dan sini)
gambar 2 - kiri ke kanan : Lampu aftermarket, Original Aerio, Lampu LED
Harga LED = 500/pcs sedangkan harga after market 750/pcs tapi belinya di toko eletronik. Bilang aja lampu mini 12 volt trus bawa sampel.
Memang kalo yang after market agak kecil ukurannya tapi tetap bisa berfungsi dan lumayan terang. Terlebih mudah pemasangan dengan metode rogoh..meskipun meninggalkan jejak gores ditangan Om..ðŸ˜
Pasang lampunya ke fiting (karna ukuran lebih kecil) maka tak ganjel sama selotip bakar biar pas dan ga goyang.
gambar 3 - lampu setelah diganjal selotip bakar sebelum dipasang ke fiting
gambar 4 - terpasang di fitting punya Yaris
Ini contohnya yang dah dipasang ke fiting, tapi ini fiting buat knob Yaris. Sama kaya Aerio cuma agak panjang dikit, kalo yaris pendek.
gambar 5 - back light panel AC menyala
Penampakan terakhir/hasil (gambar 5). Knob paling kiri itu pake yang original, yang pake after market tengah sama kanan. Tapi yang bagian tengah agak kurang terang beda sama yang bagian paling kanan.
Rencana besok mau ngoprek lagi, mau pindahin yang paling kiri (original) geser ke tengah...sapa tahu bisa jadi lebih terang dikit. 😉
by : Adie Wiebowo
sumber : facebook AIC