DIY : DRL COB Kijang Innova dengan saklar di dashboard {tonggapi}
gambar 1 - skema DRL
http://otodiy.blogspot.com
Numpang share.abis pasang DRL COB yang slim di mbl cupu ane.
Jadi rencana ane mau nyalanya itu ikut kunci ON dan mati klo lampu senja nyala. Tapi pada saat posisi nyala ane mau bisa dimatiin. Jadi klo misalnya lagi nunggu di mobil lama, ane matiin, biar ga mencolok.
Setelah ane konsultasi ma om ipah2.0v ( thanks Om, bs terlaksana krn oom ne), ane coba bikin skema nya. (gambar 1)
1. Pertama pasang saklarnya dulu. ada 4 kabel.
kabel 1 - ground
kabel 2 - lampu senja
kabel 3 - DRL
kabel 4 - Power (Acuu)
kesimpulan 1 & 2 untuk nyala lampu iluminasi ikt senja. 3 & 4 power on/off DRL + iluminasi power ON.
gambar 2 - pasang saklar
2. Mulai jumper kabel saklar 1 & 2 dulu. Kabel 1, jumper ke kabel merah ring lampu lighter
kaber 2, jumper ke kabel hijau ring lampu lighter.
oh iya, cara buka nya itu ditarik aja pelan2 bagian yang saklar dan lighter yah.
gambar 3 - cara buka skalar di area lighter tengah dashboard
gambar 4 - sambungkan kabelnya
gambar 5 - iluminasi nyala
3. pasang DRL, posisi di mbl ane
gambar 6 - posisi DRL
gambar 7 - posisi DRL
setelah pasang DRL, kabelnya ane susun masuk ke dalam ruang mesin
sebelah kanan dan sambung kabel hitamnya ke Ground. di posisi ane, ane
pasangnya di baut GC. Untuk positifnya DRL ane sambung ke relay 87A.
gambar 8 - sambung kabel
setelah itu bikin 2 cable tembus ke dlm kabin, untuk disambung ke saklar. ane solatip 2 kabel nya supaya lebih rapi.
gambar 9 - kabel tembus firewall
gambar 10 - rapikan
2 kabel yang masuk ke sebelumnya disambung ke relay, 1 sambung relay 30 dan 1 lagi sambung ke relay 85.
untuk relay 86 disambung ke ground.
Note : ingat jgn salah beli relay, harus beli relay yg ada 87A nya. ane
pertama beli cm yg 87, tp ada 2 87 nya. klo beli di bengkel bilangnya
relay 5 kaki, relay pemutus.
gambar 11 - pengkabelan
gambar 12 - relay
ini Penampakan relay yg salah (diliat dari diagramnya)
gambar 13 - relay yang salah
Ini relay yg benar (yg ada 87A)
gambar 14 - relay yang benar ada kaki 87A nya
relay 87 itu kosong yah...oke, lanjut... selesai di urusan ruang mesin, lanjut ke dalam kabin, 2 kabel yang masuk ke dalam, yang dari relay 30, sambung ke kabel 3 saklar dan yang dari relay 85 dijumper ke kabel 2 dari saklar yang sudah tersambung ke kabel hijau dari lampu lighter.
Nah sisa kabel 4 dari saklar di jumper ke kabel hitam lighter ( bukan lampu lighter ya, jangan salah)
gambar 15 - pengkabelan
jadi deh.... hehehe. kalo bingung liat di skema aja yah. gampang kok. cm
gara2 ane salah beli relay, jadi pusing, untungnya ngeh jg stlh
konsultasi ma om ipah2.0v tnata salah bli relay.
Sekian. sorry klo membingungkan. semoga bermanfaat.
thx
by tonggapi
sumber : kaskus KIOC
Tolong bantuannya om..
ReplyDeleteSaya kerepotan pada pemasangan lampu inova rebon.
Karena lampu inova standarnya di ganti lampu inova rebon..
Tolong om bantuannyaa.. saya mengharapkan bntuan anda
Skema instalasinya apa diagram kabelnya
terimakasih..
innova rebon maksudnya pakai HID ?
DeleteMas Saya mau jamper lampu led plasma Mobil innova reborn 2020 type V, kabel listrik dan masa nya warna apa ya Mas... Soalnya pas Liat banyak bgt kabel yg ke arah lampu senja nya.. Makasi sebelumnya
ReplyDelete