Report suhu ATF pada Fortuner VNT dengan Hayden ATF Cooler {Loyz17}
gambar 1 - lokasi pemasangan Hayden ATF Cooler di Fortuner
http://otodiy.blogspot.com
Buat agan - agan yg mempertimbangkan pasang external cooler, Kemaren malem baru selesai pasang ane punya Hayden (gambar 1). (lihat report sebelumnya).
Tadi siang ane langsung test efektifitas external cooler ini dengan
setting Max Power Max Response, yg mana setting inilah yang paling cepat
menaikan suhu ATF kalau kita gas pol terus di tanjakan. Medan yg ane
coba di daerah dagopakar.
Sebelum menggunakan ext. cooler, suhu ATF jika ane lakukan test (abusif) ini akan mencapai max 120 deg.celcius, dan perlu waktu lama untuk turun ke 90 deg. celcius, sekitar 3-5 menit. Dan suhu stabil (idle) akan selalu sesuai suhu water coolant, sekitar 85 deg. celcius.
Sekarang, setelah dipasang, suhu max. tercapai 105 deg. celcius, dan setelah lepas pedal langsung spontan suhu cepat menurun sampai 90, antara 30-60 detik. Dan suhu stabil (idle) di suhu 70 deg. celsius, dibawah suhu watercoolant.
Sebelum menggunakan ext. cooler, suhu ATF jika ane lakukan test (abusif) ini akan mencapai max 120 deg.celcius, dan perlu waktu lama untuk turun ke 90 deg. celcius, sekitar 3-5 menit. Dan suhu stabil (idle) akan selalu sesuai suhu water coolant, sekitar 85 deg. celcius.
Sekarang, setelah dipasang, suhu max. tercapai 105 deg. celcius, dan setelah lepas pedal langsung spontan suhu cepat menurun sampai 90, antara 30-60 detik. Dan suhu stabil (idle) di suhu 70 deg. celsius, dibawah suhu watercoolant.
gambar 2
Kalau sebelum pasang, mau menurunkan suhu ATF agak sulit karena dengan
mobil meluncur di turunan tanpa injak gas sekalipun penurunan suhu cukup
lambat. Setelah dipasang, setiap ada jalan menurun dan kita tidak injak
gas, suhu atf akan langsung cepat turun.
Sekilas hasil analisa test yg singkat ini.
Bro 630rge, Bro archangel, Bro bowleryoyo, Bro kelasbawah.. ntar kalo
jadi survey ke bandung kabar-kabari ya, siapa tau kalo waktunya pas ane
bisa berkesempatan join.
by Loyz17
sumber : kaskus