DIY : tutorial ganti filter solar Innova {zabdoel}
gambar 1 - copot selang dan socket
http://otodiy.blogspot.com
Karena penasaran ingin ganti sendiri filter solar.... setelah melihat-lihat di halaman awal, youtube, dan tanya sana sini.... akhirnya nubie memberanikan diri untuk ganti filter solar setelah 20.000 km.Maaf juga om TS penuh foto nih nubi sharing ganti filter nya ...
Peralatan:
- filter solar baru (minta ampun harganya naik sekarang)
- obeng minus
- strap belt (alat bantu buat buka filter oli tp yg bahan sabuk)
Cara buka bisa dua cara:
- Pake obeng minus di "nok" rumah filter solar..... rumah filter solar tetap nempel di bracket-nya. (lihat foto penampakan)
- Pake strap belt, rumah filter di lepas dan diangkat dari bracket-nya...dan dikerjakan sambil duduk duduk di sofa .... (lihat di foto penampakan)
Langkah-langkah nya:
1. Lepas selang OUT dan IN dari rumah filter.
2. Lepas 2 (dua) buah socket kelistrikan di rumah filter solar (atas & samping).
3. Setelah semuanya lepas.... buka "pengunci" rumah filter solar dengan 2 cara diatas (pake NOK di rumah filter atau pake strap belt).
4. selanjutnya lihat gambar2 saja lebih mudah deh .....
gambar 3 - Pengunci socket2
gambar 4 - Alat bantu Strap Belt
gambar 5 - Cara pakai strap belt yg benar
gambar 6 - Cara pakai strap belt yg SALAH
gambar 7 - Cara lepas pakai Obeng Minus
gambar 8 - Nok di rumah filter
gambar 9 - Cara lepas rumah filter dari bracket
gambar 10 - Rumah filter
gambar 11 - Pompa solar setelah terpasang filter baru
gambar 12 - Penampakan stlh 20RB km
by zabdoel
sumber : kaskus KIOC