DIY : How to / Tutorial bongkar dashboard Innova tipe V {ipah2.0v}


 gambar 1 - tarik panel switch
 http://otodiy.blogspot.com 
Sore KIOC, mau share sedikit nih habis belajar bongkar dashboard weekend kemarin...hehe. Berawal dari ganti evap di bengkel AC tapi tukangnya buru-buru ngerjainnya akibatnya timbul bunyi2 aneh dan posisi panel2 dashboard n laci gak pas. 

Maka dari itu dashboard nya ane bongkar ulang buat ngerapihin semuanya serta ngebersihin area belakang dashboard yang udah kotor banget termasuk bersihin ducting2 / saluran AC nya juga. monggo langsung aja disimak step2 nya yah :
1. MELEPAS PANEL SWITCH AC 
  • lepas asbak, kemudain tarik panel switch AC mulai dari tempat asbak tersebut mengikuti garis hijau sampai seluruh pengunci lepas (LIHAT FOTO BERIKUT - gambar 1)
  • lepas soket dibelakang panel switch AC lalu keluarkan panel nya. (LIHAT FOTO BERIKUT - gambar 2)

 gambar 2 - lepas soket panel switch AC
2. MELEPAS TUTUP DALAM LACI

  • buka laci depan kiri bagian atas dan perhatikan bagian dalamnya. terdapat panel penutup yang harus dilepas, dengan menariknya ke arah luar (LIHAT FOTO BERIKUT)

gambar 3 - cara melepas tutup dalam laci 
 gambar 4 - ini setelah terlepas
3. MELEPAS COVER PILAR A 

  • cungkil bagian ujung dari cover pilar bagian bawah lalu tarik keatas sambil ditarik kearah kita (gambar 5 no 1)
  • cover pilar bagian bawah. bagian yang dilingkari hijau (lidah pengunci dan slot) akan saling bertemu ketika dipasang. itulah kenapa pada step sebelumnya, kita perlu menarik cover tersebut kea rah kita untuk melepaskannya. bertujuan untuk meloloskan ‘lidah’ pengunci cover tersebut dari slot nya agar cover bisa dilepas. (gambar 5 no 2)
  • singkirkan bagian karet pintu yang bersentuhan dengan cover utama pilar A, kemudian tarik cover utama pilar A menjauhi pilar untuk melepaskannya. menariknya mulai dari atas ke bawah. cover ini ditahan oleh 3 pin pengunci dibaliknya (gambar 5 no 3)
  • cover pilar A terlepas (gambar 5 no 4) berikut fotonya. pilar kanan (gambar 5) dan kiri (gambar 6) sama saja cara melepasnya.

 gambar 5 - melepas cover pilar A sebelah kanan
 gambar 6 - melepas cover pilar B sebelah kiri
4. MELEPAS SPIDOMETER 

  • lepas cover dibawah setir / cover fusebox (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 7 - cara melepas cover fusebox

  • lepaskan cover rumah setir dengan melepas ke 3 baut nya dengan obeng kembang. baut pertama ada di bagian bawah cover rumah setir (gambar 8 no 1). putar setir ke kanan dan anda akan melihat baut kedua (gambar 8 no 2). putar setir ke kiri dan anda akan menemukan baut ketiga (gambar 8 no 3). (LIHAT FOTO BERIKUT - gambar 8)

 gambar 8 - melepas cover rumah setir
 gambar 9 - cover rumah s etir setelah terlepas

  • Lepas vent AC tengah bagian kanan dengan cara menariknya keluar pada bagian atas dan bawah (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 10 - lepas vent AC tengah

  • Sekarang kita akan melepas frame spidometer. LEPAS DULU KLIP FRAME SPIDOMETER PADA BAGIAN TENGAH ATAS FRAME ALIAS PERSIS PADA BAGIAN TENGAH ATAS DISPLAY SPIDO PAKE OBENG KEMBANG (sori ane capslock karena ane lupa ambil foto klip ini...hehe) 
  • Perhatikan pada bagian sudut kiri atasnya frame spido. tarik mulai dari bagian tersebut (gambar 11 no 1) berlanjut ke bagian kanan (gambar 11 no 2) sampai frame spido lepas dari tempatnya. sebelum menarik frame spido keluar, cabut dulu soket dimmer lampu spido (gambar 11 no 3). setelah semua bebas, frame spido pun bisa dikeluarkan (gambar 11 no 4). (LIHAT FOTO BERIKUT - gambar 11)

 gambar 11 - melepas frame speedometer

  • Selanjutnya melepas spidometer. perhatikan 3 baut pemegang spido yang dilingkari merah (gambar 12 no 1). lepaskan baut tersebut dengan obeng kembang. setelah 3 baut tersebut lepas, putar posisi spido agar anda dapat melepas 2 soket di belakang nya (gambar 12 no 2). setelah semua bebas, spidometer bisa dikeluarkan (gambar 12 no 3). (LIHAT FOTO BERIKUT - gambar 12)

 gambar 12 - melepas spidometer
5. MELEPAS BAUT-BAUT DASHBOARD 

  • berikut adalah lokasi baut-baut dashboard. ada 5 buah, lepaskan dengan obeng kembang. (LIHAT FOTO-FOTO BERIKUT)

 gambar 13 - baut-baut dashboard
 gambar 14 - baut-baut dashboard 
  gambar 15 - baut-baut dashboard
6. MELEPAS DASHBOARD 

  • setelah 5 baut tadi terlepas, maka tinggal tarik saja dashboard ke atas untuk melepasnya. dimulai dari sini: (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 16 - melepas dashboard, hati-hati perhatikan langkah selanjutnya

  • jika dashbord sudah bisa diangkat, jangan langsung ditarik keluar. perhatikan ujung kanan dashboard dekat kaca depan. ada sunlight sensor yang harus kita lepas dulu soket nya dari bawah (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 17 - lepas dulu soket untuk sunlight sensor
  • Setelah semua bebas, angkat dashboard dan letakkan di tempat yang aman. terdapat beberapa buah baut braket dashboard di sebalik dashboard. kencangkan bila perlu karena ini memungkinkan kendor karena pemakaian. berikut baut-bautnya (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 18 - kencangkan ini bila perlu
7. MELEPAS DUCTING / SALURAN AC

  • dimulai dari ducting yang mengarah ke vent AC paling kiri. lepaskan dulu klip yang dilingkari merah. kemudian tarik sambungan ducting ke arah panah biru dan kuning (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 19 - melepas ducting / saluran AC, mulai dari sini

  • kemudian lepaskan ducting yang mengarah ke kaca depan. ada 3 klip pengunci yang dilingkari merah, loloskan dulu ketiga nya lalu tinggal tarik ducting nya ke arah panah hijau (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 20 - lanjut ke ducting di kaca depan

  • Lepaskan ducting udara luar / fresh air dengan melepaskan 3 mur menggunakan kunci 10. mur tersebut dilingkaran merah (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 21 - ducting fresh air
 gambar 22 - lubang udara untuk fresh air dari luar

  • kemudian kita akan melepaskan ducting yang mengarah ke vent AC paling kanan. lepaskan dulu 2 klip yang dilingkari merah (pada foto klip yang kiri terhalang braket modul alarm), kemudian tarik sambungan ducting ke arah panah biru dan kuning (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 23 - lepas ducting AC paling kanan

  • lepaskan vent AC tengah bagian kiri dengan cara menariknya keluar pada bagian atas dan bawahnya. (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 24 - lepas vent AC tengah

  • Lepaskan 2 klip yang dilingkari hijau. posisi klip ini ada di ujung ducting yang bertemu dengan vent AC tengah (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 25 - lepas 2 klip ducting tengah

  • Lepas ducting yang mengarah ke vent AC tengah dengan cara menariknya kearah panah merah secara perlahan. (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 26 - lepas ducting tengah

  • yang terakhir lepaskan ducting yang paling bawah dengan menariknya kearah panah merah sambil sedikit merenggangkan locking tab yang ditandai dengan panah kuning (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 27 - lepas ducting paling bawah

  • Ini locking tab yang dimaksud di step sebelumnya. dilingkari merah (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 28 - locking tab yang dimaksud di step sebelumnya

  • berikut adalah keseluruhan ducting yang dilepas. sesuai posisi nya saat terpasang di mobil.

 gambar 29 - ducting keseluruhan
8. MEMBERSIHKAN DASHBOARD ATAS DAN DUCTING AC

  • seka bagian sebalik dashboard yang dilepas tadi dengan kanebo untuk mengilangkan debu-debu hitam.

 gambar 30 - seka balik dashboard

  • bersihkan bagian dalam pipa-pipa ducting AC dengan kanebo untuk mengilangkan debu-debu

 gambar 31 - bersihkan ducting AC dari debu-debu
 gambar 32 - bersihkan dari debu-debu

  • Untuk ducting fresh air lebih baik dicuci aja dengan air mengali baru dilap karena disini menumpuk debu paling banyak.

 gambar 32 - cuci ducting fresh air
 gambar 33 - keringkan dengan lap

  • DONE for ducting and dashboard cleaning

 gambar 34 - done cleaning ducting dan dashboard
9. MEMBERSIHKAN AREA BELAKANG DASHBOARD DI MOBIL
  • lepaskan baut pemegang modul alarm dengan kunci 10 (foto kiri - gambar 35) kemudian geser sementara modul ini kearah tempat spidometer (foto kanan - gambar 35)===> LIHAT FOTO BERIKUT

 gambar 35 - lepas baut pemegang modul alarm

  • lepas 2 baut pemegang MID (lingkaran merah - gambar 36) dan 4 baut pemegang head unit (lingkaran hijau - gambar 36)===> LIHAT FOTO BERIKUT

 gambar 36 - lepas baut MID dan Head Unit

  • tarik head unit keluar

 gambar 37 - lepas head unit - lepas socketnya juga

  • tarik MID keluar

 gambar 38 - lepas MID - lepas socketnya juga

  • Lepaskan 2 klip kabel (lingkaran merah) pada foto kiri, lalu geser kabel head unit dan switch panel AC ke posisi seperti foto kanan. NB : lingkaran hijau pada foto kiri abaikan saja.

 gambar 39 - lepas klip kabel dan geser kabel ke posisi ini

  • Tarik keluar panel lighter lalu lepaskan soket-soket yang ditandai lingkaran merah disebalik panel tersebut (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 40 - tarik panel lighter

  • Lepas 3 klip kabel (lingkaran merah) yang menempel pada bagian bawah box evap serta fitting lampu asbak (lingkaran hijau)===> LIHAT FOTO BERIKUT

 gambar 41 - lepas klik kabel

  • Tengok ke arah rumah blower AC. lepaskan soket yang dilingkari merah, penjepit kabel yang dilingkari hijau, serta soket kabel yang menempel (lingkaran biru)===> LIHAT FOTO BERIKUT

 gambar 42 - lepas soket dan penjepit kabel di blower AC

  • Tarik kabel-kabel dari blower AC tadi serta kabel lighter dan park.sensor switch keluar dari tempat panel lighter. tujuan memindahkan kabel-kabel tersebut kesini ada lah untuk memberikan akses yang leluasa saat membersihkan area sekitar. tanpa memindhkan kabel pun juga tidak masalah jika dirasa akses sudah memadai.

 gambar 43 - tarik kabel blower dan kabel lighter keluar

  • TIME TO CLEANING, awali dengan menyeka area disekitar kaca segitiga kanan dan kiri (gambar 44 no 1 dan 44 no 2) dengan kanebo sampai bersih. seka juga area sekitar lubang ducting fresh air (gambar 44 no 3), output box evap ke ducting utama (gambar 44 no 4) dan area di sekitar modul alarm / belakang spido (gambar 44 no 5)===> LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 44 - point pembersihan

  • Seka juga batang rangka dashboard bagian kiri dan tengah (gambar 45 no 1 dan no 2), area tempat spidometer (gambar 3), sekitaran box evap dan box evap itu sendiri (gambar 45 no 4 dan no 5)===> LIHAT FOTO BERIKUT

 gambar 45 - seka rangka dashboard

  • Siapkan vacuum cleaner, kemudian sedot seluruh permukaan peredam wol pada firewall karena disitu banyak sekali menumpuk debu.

 gambar 46 - vacuum peredam wol di firewall

  • Tengok pada box evap pada bagian atas dan bawah terdapat beberapa baut (lingkaran merah) cek ulang dan kencangkan jika perlu (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 47 - baut box EVAP atas dan bawah
10. MEMBERSIHKAN SENSOR SUHU UDARA KABIN

  • perhatikan pada box evap terdapat selang spiral putih yang mengarah ke sensor yang bertugas membaca suhu udara kabin. yang dilingkari hijau adalah soket sensor, lepaskan dengan menekan penguncinya dan menariknya kearah panah merah (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 48 - lepas soket sensor temperatur interior

  • Lepas sensor dari tempat serta selangnya supaya lebih mudah untuk membersihkannya.

 gambar 49 - lepas sensor temperatur kabin

  • Bersihkan bagian sensor yang berbentuk sperti pentol korek api. kotoran yang menempel padanya mudah sekali hilang hanya dengan sekaan lembut helaian kertas tisu. berikut kondisi sensor sebelum dan sesudah dibersihkan. setalh selesai dibersihkan pasang kembali sensor dan selangnya pada tempatnya.

 gambar 50 - sensor temperatur ruangan kabin
11. MENUTUP SALURAN UDARA FRESH AIR
  • Karena mode fresh air jarang sekali dipakai, maka sekalian aja saya tutup salurannya. sekalian untuk mengantisipasi problem udara luar bocor kedalam yang suatu saat mungkin terjadi. diawali dengan menutup 3 lubang utama nya. ane tutup pakai flashband alias penambal talang air rumah. mungkin bisa juga menggunakan peredam aspal.

 gambar 51 - tutup lubang fresh air

  • lapisan kedua untuk menutup keseluruhan lubang

 gambar 52 - lapis lagi

  • Ambil ducting fresh air, lalu letakkan diatas flashband yang digelar untuk dibuat mal / cetakan nya.

 gambar 53 - buat mal untuk flashband

  • gunting sesuai bentuknya, kemudian pasangkan pada tempat saluran fresh air.

 gambar 54 - gunting dan tempel
  • Pasangkan lagi ducting fresh air serta ketiga murnya dan kencangkan. it's done and NO MORE FRESH AIR

 gambar 55 - pasang ducting fresh air
12. MERANGKAI ULANG DUCTING
  • Berikut adalah ducting / saluran AC yang tadi di lepas. agar mudah dalam pemasangannya, maka urutan memasang tiap ducting nya bisa mengikuti nomor urutan seperti pada foto berikut ini. perhatikan juga lingkaran merah merupakan tempat-tempat klip pengunci ducting nya. (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 56 - rangkaian ducting

  • setelah semua ducting dirangkai kembali, jadinya seperti ini

gambar 57 - ducting sudah terangkai
13. MERANGKAI ULANG DASHBOARD. 
Setelah semua ducting terpasang lagi, maka kita rangkai ulang dashboard dengan langkah kebalikan dari membongkarnya. namun sebelum merangkai, perhatikan dulu pada sebalik dashboard ada 5 tab pengunci (gambar 58 - foto kiri). bentuk dari tab ini akan menjepit pada tengahnya (gambar 58 - foto kanan). tab ini akan menjepit pelat rangka dasboard di mobil. berikut foto tab nya :
 gambar 58 - tab pengunci

  • ini plat yang akan bertemu tab pengunci tadi. samakan nomer urutan di foto ini dgn foto sebelumnya.

 gambar 59 - plat yang bertemu dengan tab di gambar 58

  • Bawa dashboard ke mobil lalu tepatkan 5 tab tadi pada tempatnya. setelah tepat, sangga dulu dasboard (gambar 60 no 1), pasang soket sunlight sensor (gambar gambar 60 no 2), turunkan dashboard perlahan sambil menepatkan tab pengunci nya. ada 6 tab, masing-masing 2 buah diatas vent ac kanan-kiri (gambar 60 no 3 dan no 6) dan masing-masing 1 buah diatas vent ac tengah (gambar 60 no 4 dan no 5)===>LIHAT FOTO BERIKUT

 gambar 60 - urutan pasang dashboard

  • Setelah tab pengunci dashboard tepat pada tempatnya, tekan dashboard ke bawah / arah panah hijau pada lokasi2 berikut (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 61 - tekan tab sesuai anak panah hijau

  • Pasang 5 buah baut dashboard lalu kencangkan dengan obeng kembang. berikut lokasi bautnya:

 gambar 62 - lokasi baut di dashboard

  • Masukkan spidometer ke tempatnya lewat tengah setir (gambar 63 no 1), pasang soket nya (gambar 63 no 2), lalu kencangkan bautnya dgn obeng kembang (gambar 63 no 3)

 gambar 63 - masukkan speedometer

  • Pasang soket dimmer (gambar 64 no 1), tepatkan tab pengunci frame spido (lingkaran merah) pada gambar 64 no.2-5. jika sudah pas, tekan frame spido sampai bunyi klik. pasang klip nya (gambar 64 no 6), frame spido terpasang (gambar 64 no 7)===>LIHAT FOTO BERIKUT:

 gambar 64

  • Tepatkan tab pengunci pada panel ac tengah bagian kanan (gambar 65 no 1), setelah tepat tekan sampai bunyi klik (gambar 65 no 2), vent ac terpasang (gambar 65 no 3) (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 65

  • Pasang cover stir bawah dan atas (gambar 66 no 1,2), pasang bautnya (gambar 66 no 3-5), pasang cover fusebox (gambar 66 no 6) (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 66 - pasang cover stir

  • Pasang MID dengan menepatkan kaki2 nya (gambar 67 no 1,2) dan pasang baut nya dengan obeng kembang (gambar 67 no 3). pasang juga HU dengan mengencangkan ke 4 bautnya dengan kunci 10 (gambar 68 no 4) (LIHAT FOTO BERIKUT):

 gambar 67 - pasang MID

  • Tepatkan kaki-kaki vent ac tengah bag.kiri (gambar 68 no 1), jika sudah pas, tekan ke dalam (gambar 68 no 2), vent AC terpasang (gambar 68 no 3) (LIHAT FOTO BERIKUT)

 gambar 68 - kaki-kaki vent ac tengah bagian kiri

  • Pasang soket switch panel ac (gambar 69 no 1), pasang panel sambil ditekan (gambar 69 no 2), panel terpasang (gambar 69 no 3)

 gambar 69 - pasang panel AC

  • Tepatkan tab pengunci tutup laci atas (gambar 70 no 1), setelah pas tekanlah kedalam (gambar 70 no 2), tutup laci atas terpasang (gambar 70 no 3)

 gambar 70 - pasang laci atas

  • Tepatkan ujung kaki dan 3 pin pengunci pada cover pilar A (gambar 71 no 1, 2), setelah pas, tekan cover pilar A ke arah panah hijau (gambar 71 no 3). tepatkan jga kaki2 cover pilar bawah (gambar 71 no 4), setelah pas, tekan kebwh sampai bunyi klik (gambar 71 no 5), cover pilar A terpasang (gambar 71 no 6) (LIHAT FOTO BERIKUT):
    NB: cover pilar A kanan dan kiri sama saja cara memasangnya

 gambar 71

  • Pasang soket2 pada panel lighter dan tepatkan kaki2 pengunci panel ligter (gambar 72 no 1), setelah pas tekanlah panel kedalam (gambar 72 no 2), panel terpasang (gambar 72 no 3)

 gambar 72 - panel lighter

  • Cek semua dan kerapiannya.

 gambar 73
 gambar 74
 gambar 75
 gambar 76
gambar 77

Report : 
  • bunyi-bunyian aneh lenyap
  • AC jadi tambah sejuk
  • suara hembusan AC lebih halus
  • posisi panel dashboard dan laci kembali pas 

Kesimpulannya, kalau mau ganti evap buat ipah yang mengharuskan untuk bongkar dashboard maka carilah bengkel yang betul-betul oke supaya hasilnya memuaskan. kalau di saya, keteledoran yang dilakukan bengkel waktu saya ganti evap adalah : banyak klip kabel yang gak dipasang, beberapa klip kabel dan panel cover patah, posisi pemasangan panel-panel yang kurang pas, baut-baut yang kendor dan tertukar. 

Tapi untungnya semua masih bisa dirapihin lagi. baut-baut untungnya cuman ketuker aja gak sampe ilang, klip kabel walaupun ada beberapa yg cuil tapi masih bisa ngunci, klip panel yang pecah masih bisa diganti dan akhirnya semua berakhir indah...hehehe

salam KIOC

by ipah2.0v
sumber : kaskus KIOC

Comments

  1. Keren om.. artikelnya sangat membantu buat bongkar2 sendiri. Jujur sy kurang percaya ma bengkel klo urusan bongkar dashboard. baut dan klip pada beranak alias jadi lebih akibat lupa engga dipasang lagi. Rata2 begitu, buat mereka yg penting cepat pemasangannya. Belum lagi klo ada pengunci yg patah , wah berabe jadi kewer2 bunyi aneh di dashboard. Kualitas mekanik kita ga tau , jangan2 masih amatir atau tenaga PKL yang diperbantukan saat bongkar mobil kita, wih serem jadi bahan percobaan, hehe.. karena saat bongkar kebanyakan kita tinggal tuh mobil seharian di bengkel.
    Sukses terus ya om..👍🏻👍🏻👍🏻

    ReplyDelete
  2. Mantap.. Tambah ngerti. Jd bisa acuan klo bongkar sendiri.

    ReplyDelete

Post a Comment

most read in a week

Mencari tau fungsi Relay di fusebox Aerio

DIY : mendongkrak Grand New Kijang Innova

Service ASC dibutuhkan, ganti bearing roda dengan magnet ABS Xpander dengan merk NTN {Lay Joseph}

DIY : Bikin label fungsi fuse dan relay Aerio / Next G

DIY : Fix jok baris kedua Mobilio yang tidak mau melipat ke depan {andyles}